LPTQ Adakan Rapat Pembentukan Panitia MTQ Desa Lubuk Kertang.

  • Nov 07, 2019
  • wahyuni

Mushabaqah Tilawatil Qur'an adalah salah satu kegiatan rutin tahunan yang diadakan di Desa Lubuk Kertang. Dimana LPTQ sebagai lembaga yang dipercaya untuk menjadi pantia inti dalam kegiatan tersebut. Kamis(07/11/2019), LPTQ mengundang Pemerintah Desa, BPD, TPQ, Kadus, BKPRMI, Lembaga Pendidikan, tokoh masyarakat dan tokoh agama untuk mendiskusikan tentang kapan, dimana, cabang apa saja yang diperlombakan dan bagaimana pembiayaannya pada kegiatan MTQ tingkat Desa Lubuk Kertang yang ke 3 ini. "Kami berharap untuk tahun ini MTQ tingkat desa dapat dilakukan di Dusun III Tepi Gandu, karena tahun lalu sudah diadakan di Dusun I Janggus, jadi setiap dusun bisa merasakan kemeriahan MTQ setiap tahunnya", ujar Manulang selaku peserta rapat. Alhamdulillah, akhirnya ditetapkan ada 5 cabang perlombaan yang akan ditandingkan, tartil anak-anak, tilawah anak-anak, tilawah remaja, tahfidz tingkat RA/TK dan tingkat SD/MI, dan Busana Muslim tingkat SD/MI serta tingkat SMP/MTs. Kegiatan MTQ ini akan diadakan pada 23/11/2019 di Dusun III Tepi Gandu. Dimana acara yang akan dimulai dengan akan Pawai Akbar dan ditutup pada malam hari pembagian hadiah sekaligus memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW. Zul Insan selaku Kades Lubuk Kertang sangat senang melihat antusias seluruh warga dalam melaksanakan kegiatan untuk mensyi'arkan agama Islam. Menarik minat anak-anak cinta akan mengaji. Iapun berharap acara ini dapat berjalan dengan baik dan lancar. Dimana pendanaan ditanggung bersama oleh seluruh masyarakat Lubuk Kertang serta bantuan dari Donatur. [caption id="attachment_1180" align="alignnone" width="300"] Peserta kegiatan rapat.[/caption]